Review Destiny – The Taken King: Konten Segudang!

Reading time:
November 25, 2015

Subclass Baru

Destiny merupakan game First Person Shooter yang menggabungkan beragam skill ke dalam karakter yang Anda mainkan. Seakan Anda memainkan game RPG Action tetapi menggunakan gameplay shooter. Jumlah gear tempur yang dapat Anda temukan dalam game juga tidak kalah banyak jenisnya dengan RPG Action. Hal inilah yang membuat pemainnya begitu betah untuk terus memainkan beragam Strike (mirip seperti Dungeon dalam RPG Online) dan Raid yang memerlukan kerjasama antara 6 orang pemain. Sebab, level tidak begitu berarti dalam game ini; gear yang Anda gunakan jauh lebih penting.

Subclass baru memberikan gameplay lebih segar dan sinergi berbeda dalam tim
Subclass baru memberikan gameplay lebih segar dan sinergi berbeda dalam tim

Pentingnya skill dalam gameplay yang menekankan teamwork tersebut bukan sekadar isapan jempol belaka. Sebelum ekspansion ini dirilis, pemainnya dapat menggunakan satu dari dua skill yang disebut Subclass yang terbagi untuk tiga Class (Titan, Hunter, dan Warlock). Setiap Subclass tersebut memiliki kegunaan masing-masing ketika digunakan dalam Fireteam, sebutan untuk kelompok pemain atau Party. Contoh dari Subclass tersebut antara lain dapat digunakan untuk bertahan, menyerang individual, menyerang dalam area luas, atau sebagai pendukung yang memperkuat serangan skill pemain lain.

Taken dapat mengambil alih daerah dan mengganti musuh di dalamnya
Taken dapat mengambil alih daerah dan mengganti musuh di dalamnya

The Taken King memperkenalkan Subclass baru untuk tiap Class yang ada saat ini. Pada dasarnya, semua Subclass tersebut memiliki sifat yang sama, yaitu sebagai serangan area luas. Akan tetapi, Anda juga dapat menemukan skill yang cukup membutuhkan teknik, seperti yang dimiliki oleh Hunter. Melalui Subclass Nightstalker, Hunter akan menggunakan panah yang terbuat dari energi Void untuk memberikan efek yang berbeda, tergantung ke arah mana anak panah tersebut dilepaskan. Bila ia ditembakkan ke musuh, maka akan menjadi serangan mematikan. Namun, bila ia dilepaskan ke tanah di dekat musuh, maka ia akan mengikat musuh supaya mereka tidak dapat bergerak!

Serangan petir Warlock sangat efektif untuk membasmi banyak musuh sekaligus
Serangan petir Warlock sangat efektif untuk membasmi banyak musuh sekaligus

Lain lagi dengan Sunbreaker milik Titan dan Stormcaller milik Warlock. Sunbreaker akan memanggil palu api yang dapat dilempar ke musuh berulang kali sampai energinya habis. Setiap kali terkena musuh, ia dapat menambahkan HP Titan sehingga ia semakin sulit dikalahkan. Sedangkan Stormcaller dapat mengeluarkan serangan petir di area luas dan serangannya akan menyambar ke musuh lain di sekitarnya. Hanya dengan melihat sifat dari Subclass baru ini saja langsung terlihat begitu banyak kemungkinan yang dapat terjadi ketika bermain dalam tim nantinya.

Story mode memberikan bentuk permainan baru, seperti menghindari musuh ala game stealth
Story mode memberikan bentuk permainan baru, seperti menghindari musuh ala game stealth

Level Cap dan Jenis Senjata Baru

Ekspansion The Taken King jelas meningkatkan kesulitannya lebih tinggi bila dibandingkan dengan ekspansion sebelumnya. Itu sebabnya Level Cap atau batas Level juga ditingkatkan menjadi 40. Meskipun demikian, kekuatan utama dari karakter Anda atau disebut Guardian bukan berasal dari levelnya, melainkan Light yang dimilikinya. Besaran Light yang sebelumnya meningkat setelah Anda melalui level maksimal sebagai pengganti kenaikan level juga dipengaruhi oleh gear yang digunakan. Kini, Light akan selalu meningkat ketika Anda menggunakan gear yang lebih kuat walaupun level belum maksimum.

Ekspansion ini memberikan banyak tambahan gear baru, baik dari sisi bentuk maupun statistiknya
Ekspansion ini memberikan banyak tambahan gear baru, baik dari sisi bentuk maupun statistiknya

Besar Light tersebut ternyata memengaruhi bonus serangan dan defense yang Anda miliki. Namun, pengaruhnya bukan hanya sampai situ saja. Pada ekspansion ini, besar Light ketika Anda membuka gear yang belum diidentifikasi, atau pada game ini disebut Engram, akan memengaruhi gear yang nantinya akan didapatkan. Biasanya ia akan menghasilkan gear dengan besaran serangan atau pertahanan yang setara dengan atau lebih besar dengan nilai rata-rata Light. Begitu juga dengan gear yang dijatuhkan oleh musuh yang Anda lawan.

Senjata baru, Sword, sangat ampuh ketika melawan musuh kelas Champion
Senjata baru, Sword, sangat ampuh ketika melawan musuh kelas Champion

Sangat jelas bahwa gear yang Anda gunakan akan sangat berpengaruh pada kekuatan Guardian yang Anda mainkan. Itu pula sebabnya pada ekspansion terbaru ini Anda dapat menemukan jenis senjata baru yang menarik, yaitu Sidearm dan Sword. Sidearm adalah senjata berbentuk pistol yang digunakan pada slot Special Weapon. Berbeda dengan Hand Cannon yang digunakan pada slot Primary Weapon, Sidearm memiliki jumlah peluru lebih banyak dan lebih tinggi kecepatan serangannya. Senjata yang diperkenalkan pada ekspansion House of Wolves ini semakin diperbesar koleksinya pada ekspansion The Taken King.

Daerah social baru, The Reef milik Awoken Queen menawarkan misi dan gear baru untuk dibeli
Daerah social baru, The Reef milik Awoken Queen menawarkan misi dan gear baru untuk dibeli

Sedangkan Sword adalah pedang yang digunakan pada slot Heavy Weapon. Senjata jarak pendek ini memiliki kekuatan serangan yang begitu tinggi serta dapat dengan mudah menembus pertahanan musuh. Anehnya, Anda memerlukan amunisi Heavy Weapon untuk menggunakan senjata ini. Namun, melihat potensi dari senjata ini, tampaknya limitasi tersebut diterapkan untuk menyeimbangkan penggunaan senjata ini, terutama ketika bertarung di mode PVP (pemain melawan pemain); mode yang membatasi kemunculan amunisi Special dan Heavy Weapon berdasarkan waktu. Meskipun demikian, Sword di tangan tim yang berpengalaman dan digunakan di saat yang tepat dapat menghabisi boss musuh dengan sangat cepat.

Kini Ghost tersedia dalam banyak pilihan warna dan statistik
Kini Ghost tersedia dalam banyak pilihan warna dan statistik
Pages: 1 2 3 4
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…

PlayStation

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…

Nintendo

June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…