DOOM Eternal Perlihatkan Gameplay Perdana

Reading time:
August 13, 2018

Salah satu game yang terlihat meragukan di awal dan berakhir memesona, tidak ada lagi kalimat yang lebih tepat untuk menjelaskan apa yang berhasil ditawarkan oleh Bethesda dan id Software dengan proses reboot / sekuel DOOM di tahun 2016 silam. Minimnya informasi di awal rilis dan trailer gameplay tak menggoda berujung menjadi salah satu game FPS terbaik yang pernah meluncur id era modern gaming. Cepat, menegangkan, dan diiringi dengan musik metal yang cadas, Bethesda akhirnya memastikan sebuah seri sekuelnya untuknya – DOOM Eternal. Sempat diumumkan beberapa waktu yang lalu, sang gameplay perdana akhirnya meluncur!

Di acara QuakeCon 2018, Bethesda akhirnya memperlihatkan gameplay perdana DOOM Eternal, dengan durasi yang cukup panjang. Masih mengusung sensasi FPS seperti seri pertamanya, ada beberapa hal baru yang disuntikkan id Software di sini. Salah satu yang paling menarik perhatian tentu saja “Doom-guy” alias sang karakter utama yang kini diperkuat dengan kostum baru yang jauh lebih mengancam. Lebih besar dan garang, armor ini juga dilengkapi dengan senjata baru seperti meriam kecil di bagian pundak yang bisa berisikan varian peluru berbeda dan chainsaw kecil di tangan kiri. Ragam senjata baru juga diperkenalkan, termasuk Super Shotgun dengan rantai yang memungkinkan Anda untuk menarik diri Anda ke arah musuh.

doom eternal7 doom eternal6 doom eternal5 doom eternal4 doom eternal3 doom eternal2 doom eternal1 doom eternal

Bersama dengan armor dan senjata baru ini, DOOM Eternal juga memperlihatkan beberapa karakter musuh baru yang tentu saja, menuntut tips dan trick tertentu untuk ditundukkan. Yang menarik adalah kepastian bahwa DOOM Eternal juga hadir dengan fitur multiplayer “Invasi”. Benar sekali, seperti konsep yang disuntikkan From Software dengan seri Dark Souls, gamer bisa menyerang dan menginvasi permainan gamer yang lain sebagai seekor demon untuk membuat permainan mereka lebih sulit. Tenang saja, Anda yang tidak tertarik dengan fitur ini bisa mematikannya dengan mudah.

Cerita kali ini tidak lagi di Mars, tetapi bergerak ke Phobos yang sepertinya menjadi “rumah” untuk senjata penghancur masif iblis – BFG 10.000 yang kini harus menghadapi invasi para iblis itu sendiri. Bethesda dan id Software menjanjikan sisi cerita yang menarik dan beragam rahasia yang akan memberikan kejelasan lebih baik terkait semesta DOOM itu sendiri.

DOOM Eternal sendiri masih belum memiliki tanggal rilis resmi hingga saat ini. Ia dipastikan akan meluncur untuk Playstation 4, Xbox One, Nintendo Switch, dan tentu saja – PC. Tertarik?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…