Final Fantasy VII Remake Tembus 5 Juta Kopi

Berhasil melakukan sebuah tugas yang di atas kertas terdengar dan terasa mustahil, apresiasi dan tepuk tangan memang pantas diarahkan untuk tim Square Enix yang berhasil melahirkan Final Fantasy VII Remake. Dengan keputusan untuk memberikan lebih banyak fokus pada karakter yang dihadirkan, extra cut-scene dan kualitas visualisasi memanjakan mata, serta sistem action RPG yang berujung seru, menghasilkan sebuah produk remake yang memesona. Ia berhasil menjaring minat gamer pendatang baru sekaligus memuaskan para gamer veteran. Kesuksesan yang akhirnya tercermin juga lewat angka penjualan.
Square Enix secara resmi mengumumkan bahwa Final Fantasy VII Remake telah berhasil terjual sekitar 5 juta kopi, baik dari versi fisik ataupun digital, di seluruh dunia. Angka yang tentu saja mengagumkan, apalagi mengingat prestasinya sebagai game rilis digital terlaris Playstation di sepanjang sejarah Square Enix. Situasi COVID-19 memang membuat penjualan fisik FF VII Remake sedikit terhambat berdasarkan laporan finansial terbaru Square Enix, namun untungnya terangkat oleh popularitas versi digital. Angka 5 juta kopi ini mereka berhasil mereka raih dalam jangka 4 bulan rilis.
We’d like to share a Midgar-sized THANK YOU to everyone who has supported #FinalFantasy VII Remake.
We shipped and digitally sold over five million copies worldwide, which has made #FF7R the highest selling digital release on the PlayStation platform in #SquareEnix history! pic.twitter.com/f6vaDSHukD
— FINAL FANTASY VII REMAKE (@finalfantasyvii) August 7, 2020
Sebagai perbandingan, masih menjadi rilis seri Final Fantasy tersukses – Final Fantasy XV berhasil mencatatkan angka sekitar 5 juta kopi hanya dalam 24 jam saja. Final Fantasy VII Remake sendiri rencananya akan meluncur di platform lain di tahun 2021 mendatang, dengan informasi platform yang masih misterius. Namun dengan fakta ini, sepertinya angka ini akan mendapatkan dorongan signifikan kembali tahun depan.
Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang ikut berkontribusi di angka penjualan ini?