Ikumi Nakamura Umumkan Studio Baru – UNSEEN
Hampir sebagian besar gamer yang mencintai produk Tango Gameworks, apalagi ketika sang game teranyar diperkenalkan ke publik – Ghostwire: Tokyo sepertinya tidak akan asing lagi dengan nama Ikumi Nakamura. Benar sekali, sosok developer wanita inilah yang “bersinar” di E3 2019 silam karena sikap cerita dan antusiasme yang menular di atas panggung. Namun sayangnya, alih-alih melanjutkan karirnya di game tersebut, Nakamura justru hengkang dengan masa depan karir yang tak jelas. Setidaknya hingga saat ini.
Ikumi Nakamura akhirnya menemukan sebuah rumah yang ia impikan, sebuah studio baru bernama UNSEEN. Berkantor di Tokyo dengan ambisi untuk merekrut sebuah tim baru yang belum pernah ia alami sebelumnya, sebuah tim dimana semua orang bisa belajar dari satu sama lain dan menembus batas yang ada. Nakamura juga membuka UNSEEN untuk tidak hanya developer dari Jepang saja, tetapi dari seluruh dunia. Tim ini ia sebut ingin tampil bak kelompok seniman yang berhasil menembus batas-batas nasional, bekerja tanpa pernah terlihat.
Nakamura sendiri sayangnya belum berbicara banyak soal proyek perdana UNSEEN yang sejauh ini sepertinya masih berada dalam tahap perekrutan lebih banyak talenta. Bagaimana dengan Anda? Game seperti apa yang ingin Anda lihat lahir dari tangan dingin Ikumi Nakamura via UNSEEN ini?