Director Ghostwire: Tokyo Ingin Buat Sekuel
Mencari sebuah game yang membawa Anda ke dalam pertarungan melawan makhluk-makhluk supranatural Jepang saja sudah terhitung langka, apalagi yang melakukannya di lingkungan urban kota Tokyo yang memang terlihat dramatis di tengah hujan dan limpahan cahaya neon. Daya tarik inilah yang didorong Tango Gameworks dengan Ghostwire: Tokyo yang akhirnya dilepas beberapa bulan lalu. Walaupun resepsi dari gamer dan para reviewer cukup beragam, terutama soal repetisi gameplay yang ia usung, sisi presentasi visual yang ia usung berujung banyak dipuji. Berita baiknya? Ada kesempatan kita akan melihat lebih banyak seri ini di masa depan.
Setidaknya harapan inilah yang saat ini dipegang oleh Kenji Kimura – director yang bertanggung jawab untuk Ghostwire: Tokyo. Berbicara dengan IGN Japan, Kimura mengungkapkan ketertarikan untuk mengeksplorasi seri ini lebih jauh.
Tidak hanya dalam bentuk DLC cerita tambahan saja, tetapi juga seri sekuel penuh di masa depan. Ia mengaku akan mulai mencari ide tersebut setelah masa rehatnya selesai. Namun ia menegaskan bahwa untuk saat ini belum ada keputusan pasti apapun terkait seri ini dan ia tidak bisa berbicara lebih banyak tentangnya.
Ghostwire: Tokyo sendiri saat ini tersedia untuk Playstation 5 dan PC. Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang menginginkan sekuel untuk Ghostwire: Tokyo?
Source: GamesRadar