PlayTest: Gaming Dengan Acer Predator 15 (Retail Ver.)!

Author
David Novan
Reading time:
January 8, 2016

The Witcher 3: Wild Hunt

Bila Anda pernah memainkan game ini, tentunya Anda dapat memperkirakan fitur apa saja yang membuat game ini begitu berat. Berkat tingginya kualitas grafis yang ditawarkan oleh game ini, tidak mengherankan bila banyak sistem PC yang bertekuk lutut di hadapannya. Oleh sebab itu, sistem PC yang ingin menjalankan game ini dengan baik di setting tinggi harus seimbang di kelas High-end! Berikut spesifikasi minimum yang dibutuhkan untuk memainkan game ini:

  • Prosesor: Intel CPU Core i5-2500K 3.3GHz / AMD CPU Phenom II X4 940
  • Memory: 6 GB RAM
  • Graphics Card: Nvidia GPU GeForce GTX 660 / AMD GPU Radeon HD 7870
  • Hard Drive: 35 GB

Ketika kami menggunakan preset pada setting grafis, ternyata setting High terbukti menjadi tantangan yang besar untuk notebook gaming ini. Namun, setelah itu baru kami menyadari bahwa opsi NVIDIA Hairworks secara otomatis dinyalakan bila menggunakan preset tersebut. Oleh karena itu, kami akhirnya mematikan secara manual fitur tersebut dan hasilnya menjadi jauh lebih baik. Berikut detail setting grafis yang kami gunakan untuk memainkan game ini:

 

Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (20) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (21) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (22) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (23) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (24) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (25)

Berkat pengaturan baru tersebut, setting High menjadi jauh lebih layak untuk dimainkan. Berdasarkan kinerja yang kami temui, nilai frame rate ketika bermain berkisar antara 60 hingga 45 fps. Ketika kami berada di daerah luas, nilai tersebut berada di kisaran 60 hingga 55 fps. Nilai terendah berada pada kondisi sore dan pagi hari, karena efek cuacanya yang begitu indah. Bahkan pada daerah dengan banyak vegetasi sekalipun, kami masih menemukan nilai frame rate yang cukup baik.

 

Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (26) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (27)

Lain lagi dengan nilai fps ketika kami berada di daerah pedesaan. Pada daerah dengan banyak NPC dan lingkungan yang tidak luas terbentang, nilai frame rate menurun ke titik 45 fps. Meskipun nilai tersebut dapat berfluktuasi tergantung sudut pandang, tetapi secara umumnya nilai tersebut tidak banyak berubah. Pada kondisi nilai tersebut, permainan masih dapat berjalan dengan baik dan tidak terjadi patah-patah atau freeze sesaat.

 

Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (28) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (29)

Grand Theft Auto V

Game ini boleh saja dikata menggunakan engine yang tua, tetapi versi remake di PC ini memiliki kelebihan tersendiri bila dibandingkan versi consolenya. Hal yang paling mencolok adalah peningkatan kualitas grafis serta detailnya. Namun, bila dibandingkan dengan game lain yang ikut serta dalam sesi PlayTest kali ini, Grand Theft Auto V bisa dikatakan yang paling ringan untuk dijalankan. Berikut spesifikasi minimum untuk memainkan game ini:

  • Prosesor: Intel Core 2 Quad CPU Q6600 @2.40GHz (4 CPU) / AMD Phenom 9850 Quad-Core Processor (4 CPU) @2.5GHz
  • Memory: 4 GB RAM
  • Graphics Card: NVIDIA 9800 GT 1GB / AMD HD 4870 1GB (DX 10, 10.1, 11)
  • Hard Drive: 65 GB

Berdasarkan pertimbangan kami dan setelah melakukan perbandingan dengan game lain, akhirnya kami memutuskan untuk menggunakan setting paling tinggi pada resolusi 1920×1080. Beberapa efek grafis lain juga digunakan secara maksimum. Setelah kami melihat kemampuan notebook gaming ini ketika memainkan The Witcher 3 pada setting High, kami menjadi yakin notebook ini dapat menjalankan game ini dengan baik. Berikut detail setting yang kami gunakan untuk memainkan game ini:

 

Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (30) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (31) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (32) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (33)

Seperti yang bisa Anda lihat sendiri, setting maksimum sekalipun tidak begitu berat untuk notebook gaming ini. Berkat bantuan kekuatan prosesor, RAM, dan graphics card yang besar, game ini dapat berjalan dengan baik dengan frame rate 70 hingga 60 fps. Ketika kami berjalan di daerah dengan banyak kegiatan NPC dan mobil, frame rate menurun hingga 59 fps. Penurunan tersebut sama sekali tidak memengaruhi permainan.

 

Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (34) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (35)

Ketika kami berkendara di tengah kota yang sibuk, frame rate yang ditemukan berada pada nilai 55 fps. Namun, ketika jalanan dipenuhi oleh mobil yang bergerak, sambil juga tengah berada di kecepatan tinggi, frame rate dapat menurun ke tingkatan 45 fps. Untungnya, nilai tersebut sama sekali tidak mengganggu permainan dan kami dapat dengan mudah melakukan navigasi kendaraan yang sulit dan membutuhkan presisi.

 

Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (36) Acer Predator 15 Retail Version jagatplay  (37)
Pages: 1 2 3 4
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…