Fans Ingin ATLUS Remake Persona 3 dan Persona 2

Reading time:
July 27, 2022
persona 3 dance

Menyebutnya sebagai salah satu developer game JRPG berkualitas di industri game memang tidak berlebihan. Walaupun saat ini pamor-nya lebih banyak dibentuk di atas pondasi nama besar Persona yang tidak pernah mengecewakan, ATLUS tetap berupaya untuk mengeksplorasi judul mereka yang lain, dari Shin Megami Tensei yang sudah mendapatkan seri kelimanya hingga Soul Hackers 2 yang akan dirilis di bulan Agustus 2022 mendatang. Yang menarik? Developer ini juga sebenarnya tidak menutup diri untuk potensi proyek remake di masa depan, yang disambut oleh para fans dengan mimpi dan harapan.

Lewat sebuah survei yang sempat mereka rilis di bulan Mei 2022 kemarin, ATLUS empat menanyakan pada para fans kira-kira proyek remake game lawas mana yang hendak mereka mainkan di masa depan? Setelah menunggu selama beberapa bulan, hasil tersebut akhirnya hadir. Di posisi pertama dengan angka 78,9% adalah Persona 3, yang diikuti dengan persentase sama di posisi kedua untuk Persona 2: Innocent Sin / Eternal Punishment. 10 besar game remake yang diinginkan fans adalah:

remake
Hasil survei resmi ATLUS membuktikan fans paling memimpikan proyek remake untuk Persona 3 dan Persona 2.
  1. Persona 3 (P3 / P3FES / P3P) (78.9%)
  2. Persona 2: Innocent Sin / Persona 2: Eternal Punishment (78.9%)
  3. Revelations: Persona (76.3%)
  4. Persona 4 (P4G) (74.8%)
  5. Devil Summoner: Raidou Kuzunoha series (72.1%)
  6. Devil Summoner: Soul Hackers (69.5%)
  7. Shin Megami Tensei IV: Apocalypse (66.7%)
  8. Shin Megami Tensei IV (65.3%)
  9. Digital Devil Saga: Avatar Tuner series (62.4%)
  10. Etrian Odyssey series (58%)

Tentu saja survei ini tidak lantas menjamin bahwa ATLUS akan mengamini permintaan fans dan langsung mengerjakan proyek remake yang paling diminta. Walaupun demikian, ia setidaknya menumbuhkan sedikit harapan. Bagaimana dengan Anda? Seri game lawas ATLUS mana yang ingin Anda lihat kembali dalam bentuk remake?

Source: Persona Central

Load Comments

PC Games

September 8, 2023 - 0

Review HoneyCome: Kelewat Nakal, Kelewat Mahal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh HoneyCome? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
July 12, 2023 - 0

Review DOTA 2 (Edisi 10 Tahun): Masih Ketagihan!

Bagaimana sensasi memainkan DOTA 2 di usianya yang kini menginjak…
April 6, 2023 - 0

Review Troublemaker: Hasrat Tinggi tapi Impotensi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Troublemaker di versi akhir? Apa…
January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…

PlayStation

September 20, 2023 - 0

Review The Crew Motorfest: Aloha, Mari Balap Bahagia!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh The Crew Motorfest? Mengapa kami…
September 13, 2023 - 0

Review Baldur’s Gate 3: Emang Boleh RPG Sekeren dan Seadiktif Ini?

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Baldur’s Gate 3? Mengapa kami…
September 8, 2023 - 0

Review Sea of Stars: Paket Lengkap Rasa Klasik!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Sea of Stars? Mengapa kami…
August 30, 2023 - 0

Review Armored Core VI – Fires of Rubicon: Api itu Membara Terang Kembali!

Apa yang sebenarnya ditawar kan oleh Armored Core VI: Fires…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…