Sonic dan Persona 5 Royal Akan Berkolaborasi dengan AirAsia!
Bagi sebagian besar orang, pesawat “hanyalah” moda transportasi untuk bergerak cepat ke daerah lainnya. Bahkan untuk negara kepulauan seperti Indonesia yang luar biasa luas, ia bahkan tak jarang jadi satu-satunya cara untuk menuju ke wilayah tersebut. Namun seiring dengan perkembangan zaman yang juga diikuti dengan kolaborasi industri yang tidak pernah terprediksi sebelumnya, tidak sedikit maskapai yang mulai mengoptimalisasi pengalaman yang ada dengan mengadakan kerjasama bersama franchise hiburan populer. Layaknya Pokemon dengan ANA, hal ini jugalah yang hendak dilakukan SEGA dan ATLUS bersama dengan AirAsia.
SEGA dan ATLUS mengumumkan kerjasama kolaborasi dengan maskapai penerbangan AirAsia untuk dua game andalan mereka – Sonic dan Persona 5 Royal. Benar sekali, kedua franchise ini akan menjadi bagian dari jaringan rute AirAsia yang kini mengakomodasi lebih dari 100 kota besar di Asia Tenggara dan Asia Pasifik.
Pengalaman bersama dengan Sonic akan lebih lengkap. Selain livery yang bisa Anda nikmati di badan pesawat, ia juga akan menghiasi interior yang ada. Gamer yang penasaran juga bisa memesan menu khusus bertema Sonic – Sonic’s Golden Ring Cakes nantinya. Sementara untuk Persona 5 Royal, sayangnya ia hanya akan berujung jadi livery saja. Anda yang kebetulan menaiki keduanya akan juga berkesempatan membeli merch eksklusif di atasnya mulai kuartal pertama 2025 mendatang.
Tidak ada informasi soal kapan pesawat ini akan singgah di bandara Indonesia. Satu yang pasti, Sonic akan menemani AirAsia X (kode terbang: D7) Airbus 330 dengan nomor ekor 9M-XXU, sementara Persona 5 akan “terbang” bersama AirAsia Malaysia (flight code: AK) Airbus A320 dengan nomor ekor 9M-AFF.
Bagaimana dengan Anda? Tertarik “berburu” pesawat-pesawat ini nanti?