JagatPlay: Game of the Year 2014

Reading time:
December 22, 2014

Best Studio/Developer: Monolith Productions

monolith

Ketika developer yang lain berusaha bermain seaman mungkin dan tidak berani menjajal sesuatu yang baru untuk meminimalisir resiko untuk menjual proyek mereka, Monolith hadir dengan gebrakan gagah berani yang terbayar manis. Setelah klaim yang sempat mereka lontarkan sebelum Shadow of Mordor dirilis, Nemesis System yang disuntikkan di game ini ternyata memang begitu unik dan inovatif, sesuatu yang belum pernah diterapkan industri game sebelumnya. Gebrakan yang bahkan membuat gamer mungkin untuk menciptakan kisah dan konflik mereka sendiri. Keberanian yang tentu saja, pantas untuk diapresiasi.

JagatPlay’s Game of the Year: Bayonetta 2

Bayonetta 2 PART 2 jagatplay (24)

Dengan game-game luar biasa yang bersaing di tahun 2014 ini, memang bukan perkara mudah untuk menentukan siapa yang berhak menyandang predikat sebagai yang terbaik di semua aspek. Ada begitu banyak nilai jual dan tentu saja, kelemahan yang pantas untuk diperhatikan. Berangkat dari penilaian inilah, kami akhirnya memutuskan Bayonetta 2 sebagai Game of the Year versi JagatPlay! Alasannya tentu saja tidak hanya berangkat dari fakta bahwa ia merupakan game action super fun, dengan karakter, setting, musik yang keren, sekaligus gameplay yang cukup menantang. Tetapi juga apa yang ia representasikan di dalam industri game. Di tengah maraknya praktik patch hari pertama berpuluh-puluh GB, game yang tidak rampung dan dirilis, DLC hari pertama untuk ekstra konten, dan mewabahnya QTE di game action, Platinum dan Nintendo menghancurkan semua kelemahan tersebut dengan Bayonetta 2. Ia seolah menjadi bukti, bahwa dengan kerja keras dan waktu rilis yang tidak terburu-buru, sebuah game dengan suasana rilis klasik yang bebas masalah masih bisa dicapai. Bayonetta 2 adalah standar baru bagaimana seharusnya publisher dan developer menangani franchise raksasa mereka. Tidak perlu terburu-buru, berbasis kualitas, dan luar biasa ketika tiba di tangan gamer. Dengan ekstra konten disc original Bayonetta 1 dengan harga sama? SUPER SWEET!

Di atas adalah game dan elemen gaming terbaik di tahun 2014 menurut versi JagatPlay. Sebagian besar tentu saja dipilih berdasarkan pengalaman yang berhasil mereka tawarkan, baik di satu platform, maupun lintas platform yang ada.

Bagaimana dengan Anda sendiri? Setujukah Anda dengan pilihan kami di atas? Jangan ragu untuk meninggalkan komentar, pendapat, atau bahkan game pilihan Anda sendiri yang menurut Anda sebenarnya lebih pantas untuk menyandang predikat dari salah satu kategori di atas. So, what is your game of the year?

Pages: 1 2 3 4 5 6
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…

PlayStation

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…

Nintendo

June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…